Super Screenshot di VIVO Y28 menggabungkan beberapa gambar ss jadi satu

 Fitur terbaru  yg disematkan di VIVO Y28 adalah Menangkap beberapa gambar Screenshots dan menyimpannya menjadi satu gambar utuh 

 Saat browsing internet di ponsel Android, mungkin kita menemukan beberapa potongan Informasi menarik dalam bentuk artikel, infografis dan gambar yg ukurannya besar dan panjang yg perlu untuk kita dokumentasikan untuk sesuatu keperluan. Sayangnya, ukuran layar di sebagian besar ponsel Android menjadi masalah dalam pengambilan screenshot dari artikel atau gambar yg ukurannya panjang.

Super Screenshot di VIVO Y28 menggabungkan beberapa gambar ss jadi satu
Image credit: Vivo.co.in



Baca juga:
 Cara hard reset dan soft reset smartphone vivo x6 

 Mungkin bisa di siasati dengan cara mengambil beberapa screenshot, dan menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk menggabungkan beberapa gambar ss menjadi satu gambar yang utuh. Metode ini cukup merepotkan, dan membuang banyak waktu, apalagi men-download dan menjaga aplikasi tetap diperbarui, pada akhirnya bisa memperlambat smartphone dan mengarah ke peningkatan biaya data. Dilengkapi dengan fitur super Screenshot di vivo Y28 membuat smartphone pintar ini menjadi laris manis. Dengan Menggunakan fitur ini Anda dengan mudah dapat mengambil beberapa screenshot yang dapat disimpan sebagai satu gambar panjang. Entah itu sebuah artikel panjang, gambar, dll. Anda dapat menangkap semua moment tersebut dengan hanya beberapa klik di smartphone Anda.

Baca juga:
 Cara Mengambil Screenshot/Ss layar di Vivo Y15 dan Y15S 

  Fitur super Screenshot juga memungkinkan Anda mengambil Screenshots Lucu menggunakan bingkai atau frame yg telah disediakan. Untuk mengambil screenshot dari bagian tertentu dari layar,yang perlu Anda lakukan adalah menggambar bentuk pilihan Anda di sekitarnya, dan simpan di ponsel Anda. Bentuknya bisa apa saja seperti awan atau lingkaran. Misalnya, Anda dapat membuka gambar orang yang Anda cintai pada ponsel Anda dan membuat screenshot berbentuk hati menangkap wajah tersenyum mereka, dan mencetaknya untuk dimasukkan ke dalam dalam photo-frame. Fitur Ini benar-benar menyenangkan untuk digunakan di vivo Y28, selain mudah dioperasikan juga sangat membantu Anda menghindari penggunaan RAM yg berlebihan jika menggunakan software photo-editing lain. Dengan vivo Y28 membuat kita mudah  untuk mengambil screenshot, menangkap screenshot lucu dan menyimpannya untuk referensi di masa depan.

sumber:www.vivo.co.in

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Hanya aplikasi yg diizinkan boleh mengakses Internet gunakan aplikasi loopkita versi lama

Salah satu cara menghemat kuota internet adalah membatasi jumlah aplikasi yg boleh mengakses internet di Android. Ada banyak aplikasi pe...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel