HATI-HATI IKUTIN IKLAN PROMO PENIPUAN DI KORAN/TABLOID



HATI-HATI IKUTIN IKLAN PROMO PENIPUAN DI KORAN/TABLOID BACA DENGAN TELITI DAN CARI KEBENARANNYA

Dalam beberapa tahun ini banyak sekali promo-promo yg dipublikasikan di media cetak nasional dan daerah dengan hadiah yg aduhai misalnya: promo 115 berhadiah honda beat, promo 114 berhadiah 399 juta,114 berhadiah mobil crv dan baru-baru ini tentang Anna Chamfort 116 tentang kebenarannya sepertinya meragukan. Seperti Secara gak sengaja ane baca iklan di harian SERAMBI INDONESIA edisi jumat 12 juni 2015 halaman 3 yg isinya:

2 MOTOR HONDA BEAT SIAP DIMENANGKAN DAPATKAN ANGKA 115 DAN MENANGKAN 2 MOTOR HONDA BEAT! CARI TAHU SEKARANG: AMBIL 2 ANGKA TERAKHIR TAHUN KELAHIRAN ANDA LALU TAMBAHKAN DENGAN UMUR ANDA DI TAHUN 2015 INI. APAKAH ANDA MENDAPATKAN ANGKA 115? KIRIM JAWABAN ANDA DAN MENANGKAN 2 MOTOR HONDA BEAT!
Iklan promo tsb disertai guntingan kupon untuk dikirim ke po.box 6688, SLIPI jakarta barat. Yang ane heran ada ketentuan di kupon tsb yg memperbolehkan penggunaan data pribadi oleh perusahaan PT.kharisma Bahana Gemilang dan pengalihan data pribadi untuk pihak ketiga.
Jangan pikir hadiah dulu, masalah data pribadi setau ane dimana2 sekarang ini penggunaan data pribadi sangat sensitif dan dijaga kerahasiaanya apalagi untuk dialihkan kepada pihak ketiga yg ujung2nya bisa merugikan konsumen.


IKLAN PROMO PENIPUAN
PROMO PENIPUAN DI KORAN/TABLOID

IKLAN PROMO PENIPUAN
Hadiah utama promo

IKLAN PROMO PENIPUAN
Promo hadiah motor beat

Iklan tsb mengharuskan kita menyetujuinya agar bisa dapat hadiah, pertanyaannya apa benar dapat hadiah atau penipuan belaka?

Untuk mengetahui lebih jelas tentang iklan tsb ane coba cari di google tentang benar tidaknya penipuan dibawah ini adalah cuplikan yg ane kutip dari blog yg membahas tentang iklan promo penipuan serupa yg ane bahas:

1.http://www.kompasiana.com/arnoldasyeradoe/perhatikan-iklan-undian-ini-benar-benar-cerdas-menipu_54f783f5a3331102758b45c5
Di sini walaupun sulit terbaca, kita “dipaksa” untuk setuju bahwa data – data pribadi kita dapat digunakan oleh si pengundi, bukan saja itu kita kan dikirimkan katalog – katalog produk dan “harus” membeli produk – produk sebagai awal untuk mengikuti undian selanjutnya, dan dengan jelas dikatakan pula bahwa pemenangnya juga memperhatikan nilai pembelian yang kita lakukan pada produk – produk, singkatnya semakin banyak nilai pembelian produk dari katalog ini semakin banyak peluang untuk menang.

2.http://dont-skipme.blogspot.com/2014/11/penipuan-berdalih-undian.html
Yang saya herankan, iklan ini kok bisa masuk di KEDAULATAN RAKYAT ya. Bahkan iklan serupa tapi tak sama juga pernah muncul di JAWA POST, KOMPAS dan Tabloid NOVA. Nama-nama tersebut bukan koran ato tabloid "ecek-ecek" lho. Wow.. Meski iklannya sembarangan, tapi pembaca tetap harus cerdas dong. Penting untuk diingat, iklan yang too good to be true (terlalu bagus jadi nyata) seperti ini memang impossible

3.http://goklas-tambunan.net/?p=837
Jadi jangan senang dulu karena anda mendapatkan nilai 399. Sebab belum tentu Fortuner didapat. Angka 399 hanya pintu masuk bagi anda untuk menyerahkan data pada mereka untuk selanjutnya dikirimi katalog. Setelah itu, jika ingin mendapat Fortuner, belanjalah sebanyak banyaknya pada mereka. Dengan harapan nilai pembelanjaannya adalah yang terbanyak diantara peserta lainnya yang datanya anda tidak akan pernah tahu. Pembaca layak untuk berhati hati. Dengan memasang iklan seperempat halaman di harian Kompas, sepertinya penyelenggara berharap mendapat hasil pancingan yang cukup besar. Karena umpannya cukup mahal

4.http://almujtahidassalafiyah.blogspot.com/2014/07/penipuan-best-product-pt-gema-loka.html
Yang kami prihatinkan adalah : 1. Promosi seperti tersebut diatas kenapa juga masih bisa disebarkan oleh media - media surat kabar nasional Seperti JAWA POST, KOMPAS dll yang mana surat kabar tersebut merupakan media yang banyak dipercayai oleh rakyat indonesia pada khususnya. 2. Alamat Pos P.O.BOX 6600 Slipi Jakarta Barat 11410 yang telah banyak di keluhkan oleh banyak orang bahwa alamat tersebut adalah rumah penipuan, kenapa masih saja di layani oleh PT Pos Indonesia sehingga banyak menimbulkan korban penipuan

5.http://dr-zhiang.blogspot.com/2014/11/hati-hati-kasus-penipuan-di-tabloid.html
Singkat cerita, beberapa bulan lalu dia sempat mengikuti kuis di sebuah tabloid (Nyata) Indonesia dan mendapat hadiah uang yang nilainya lumayan menggiurkan mata tapi belum sempat ada di tangan hingga kini. Rencananya sih tanggal 25 Desember nanti acara serah terima itu dilakukan. Hadiah yang cukup menggiurkan ini bermula sangat kecil, yakni sebuah motor dengan merek X seharga 30 juta (yang ini aku tidak ada foto) tapi selang beberapa kali mengirim dan membeli produk di katalog hadiahnya menjadi bertambah.

 Demikian ulasan tentang promo penipuan berhadiah di surat kabar daerah dan nasional, setelah membaca postingan ini mudah-mudahan pembaca lebih teliti dan mencari tahu kebenaran promo berhadiah tersebut sehingga kita tidak dirugikan, walaupun baru-baru ini sudah ada yg memenangkan undian dari promo diatas yg dipublikasi di media cetak sepertinya...?













Berlangganan update artikel terbaru via email:

Hanya aplikasi yg diizinkan boleh mengakses Internet gunakan aplikasi loopkita versi lama

Salah satu cara menghemat kuota internet adalah membatasi jumlah aplikasi yg boleh mengakses internet di Android. Ada banyak aplikasi pe...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel